Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengumumkan bahwa Stadion Manahan di Kota Solo akan menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Pernyataan tersebut diungkapkan oleh Erick Thohir dalam konferensi pers yang berlangsung di Stadion Manahan pada Minggu (4/6/2023).
Dalam konferensi pers tersebut, Erick Thohir menyambut baik kesempatan ini dan menganggapnya sebagai sebuah prestasi bagi Kota Solo yang memiliki stadion berstandar internasional.
Ia juga menyampaikan bahwa menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 adalah kesempatan bagi Kota Solo untuk menggelar pertandingan-pertandingan internasional.
"Ini kesempatan yang luar biasa buat Kota Solo yang mempunyai stadion yang berstandar internasional ini. Artinya pertandingan-pertandingan internasional bisa dilangsungkan di Kota Solo dan inilah mengapa kami berkomunikasi dengan FIFA dan AFC untuk mempertimbangkan fasilitas ini (Stadion Manahan) dapat digunakan salah satu babak penyisihan kejuaraan AFC U-23," ucap Erick Thohir.
Baca Juga:FIFA U-20: Buru Gelar Top-Scorer, Penyerang Italia Hampir Tanpa Pesaing
PSSI telah berkomunikasi dengan FIFA dan AFC untuk mempertimbangkan penggunaan Stadion Manahan sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan babak penyisihan Kualifikasi AFC U-23.
Erick Thohir juga mengungkapkan harapannya bahwa Kota Solo dapat menjadi tuan rumah yang baik dengan menekankan keramahan dan kemampuan mereka dalam menyambut dan menjamu tim-tim lawan.
Sebagai informasi, Indonesia telah ditetapkan sebagai tuan rumah untuk ajang Piala Asia U-23 2024.
Timnas U-23 Indonesia, yang dikenal dengan sebutan Garuda Muda, akan bertanding melawan dua tim, yakni Turkmenistan dan Chinese Taipei, dalam upaya memperebutkan tempat di putaran final Piala Asia U-23 2024.
Jadwal Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 telah ditetapkan pada tanggal 4-12 September 2023 mendatang.
Baca Juga:RESMI Stadion Manahan Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Tim yang berhasil meraih peringkat teratas di 11 grup, serta empat tim peringkat kedua terbaik, akan lolos ke putaran final.
Piala Asia U-23 2024 akan diselenggarakan di Qatar.
Diharapkan dengan menjadi tuan rumah dalam kualifikasi ini, timnas Indonesia U-23 yang akan dilatih oleh Indra Sjafri dapat melaju ke putaran final dan meraih hasil yang baik di ajang tersebut.