Aneh Tapi Nyata! Warga Banyuwangi Ini Gelar Hajatan untuk Rayakan Khitanan Kucingnya, Undang Tetangga Hingga Hiburan Musik Orkes

Pasangan Bokianto-Indrawati. Suami istri yang tinggal di Desa Kluncing, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, Jatim ini melakukan hal yang tak lazim terhadap tiga kucing peliharaannya.

Roy Ismangun
Jum'at, 26 Mei 2023 | 21:37 WIB
Aneh Tapi Nyata! Warga Banyuwangi Ini Gelar Hajatan untuk Rayakan Khitanan Kucingnya, Undang Tetangga Hingga Hiburan Musik Orkes
Undangan hajatan sunatan kucing disebar ke sejumlah sanak saudara dan tetangga. ([Suarajatimpost/Ist])

Memiliki binatang peliharaan bagi seseorang kadang memiliki arti penting dalam mewarnai kehidupannya. Tak heran jika kemudian binatang peliharaan pun diperlakukan seperti bagian dari anggota keluarga.

Hal itu pula yang terjadi pada pasangan Bokianto-Indrawati. Suami istri yang tinggal di Desa Kluncing, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim) ini melakukan hal yang tak lazim terhadap tiga kucing peliharaannya yang diberi nama Cipak, Cipung dan Ciko.

Lantaran sudah dianggap seperti anak sendiri, pasangan tersebut berencana menggelar hajatan dengan mengundang tetangga dan sanak saudaranya yang juga akan diisi dengan seni jaranan serta musik orkes untuk hajatan khitan atau sunat yang telah dilakukan kucing mereka. Hajatan tersebut rencananya akan digelar pada Minggu (28/5/2023)

Menariknya undangan hajatan kucing mereka sempat viral di media sosial. Tentunya setelah melihat surat undangan tersebut, banyak publik yang heran dan tentunya menganggap hal tersebut tidak serius.

Baca Juga:Pecinta Hewan dan Tanaman Hias Dimanjakan dengan Pameran Planning Exhibition di SMB

Namun saat dikonfirmasi, Bokianto dan Indrawati pun mengaku hajatan tersebut serius akan mereka laksanakan.

Indrawati mengungkapkan, hajatan kucing mereka tersebut sebenarnya berawal dari nazar. Ia pun menceritakan awal mula nazar yang dilakukannya sekitar tujuh bulan lalu. 

Saat itu, Indrawati menemukan tiga ekor anak kucing di depan rumahnya dalam kondisi sangat memprihatinkan. 

"Kurus dan kayak hampir mati. Saya nggak tahu itu dari mana asalnya, tapi sepertinya dibuang orang. Terus saya rawat," ujar Indrawati seperti dikutip Suarajatimpost.com-jaringan Suara.com pada Jumat (26/5/2023).

Iba melihat kucing kecil dalam kondisi memprihatinkan, ia pun merawat kucing itu dengan penuh sabar dan ketelatenan. 

Baca Juga:Postingan Jokowi di Hari Dokter Nasional, Netizen Salfok Ada Kucing Oren

Indrawati pun mengaku tidak mengetahui sudah merogok kocek sedalam apa untuk merawat tiga kucing itu.

"Saya kasih makan yang terbaik, saya belikan susu. Soalnya tubuhnya kurus banget, jadi saya beri makanan yang bagus-bagus," kata dia.

Saat itu, ia sempat bernazar, bila sampai kucing itu mampu tumbuh besar dan sehat akan menyunatnya dan juga diadakan acara selamatan yang akan diramaikan dengan pentas seni Jaranan.

Namun tak disangkanya, kucing itu mampu tumbuh besar dan sehat. Lantaran itu, saat ini ia merasa harus menuntaskan nazar yang akan digelar pada Minggu 28 Mei 2023.

"Harusnya hari ini sunat, tapi tadi tidak jadi. Jadi besok (Sabtu, 27 Mei 2023) akan disunat, acara sunatannya. Hari minggu besok baru pentas seni," ujarnya. 

Terkait omongan orang, Indrawati memilih tidak menggubrisnya, jika dia dinilai aneh dan berlebihan. 

Namun, dia yakin penuh dengan yang dilakukannya ini merupakan bentuk kecintaannya terhadap hewan dan menuntaskan nazar.

"Keluarga, suami, anak saya sangat mendukung. Tetangga justru ikut senang, katanya lucu. Saya juga ga tau kok sampai seramai ini di luar sana," ujarnya.

Sementara itu, sang suami Bokianto, tidak mempermasalahkan nazar istrinya. 

Bahkan, menurutnya tidak ada yang salah dan aneh dari kegiatan yang akan dilakukannya.

"Niat kami ini baik, selamatan bisa mengumpulkan tetangga dan saudara," ucapnya.

Lifestyle

Terkini

Ramadhan Sananta belum lama ini sukses mengantar Timnas Indonesia merebut emas SEA Games 2023.

Bola | 17:46 WIB

Partai NasDem sebagai anggota koalisi mengaku sedang mencari kandidat cawapres dari Jawa Timur atau Jawa Tengah.

News | 17:39 WIB

Hirving Lozano, penyerang sayap Napoli dikabarkan sudah selesai menjalani tes medis dan segera gabung Timnas Indonesia jelang kontra Timnas Argentina?

Bola | 17:35 WIB

Benarkah Ma'ruf Amin dan warga NU akan mengawal Anies di Pilpres?

News | 17:15 WIB

Aulia Akbar adalah desainer grafis dengan pengalaman sembilan tahun di bidangnya.

News | 17:01 WIB

Gibran Rakabuming Raka kembali membuat netizen menjadi riuh dengan membuat prediksi politik.

News | 16:41 WIB

Jenderal Dudung murka dan mencopot gelar Habib dari Bahar bin Smith, benarkah?

News | 16:24 WIB

Kristen Muhammadiyah kini merebak di daerah-daerah pelosok Indonesia. Sebenarnya, apakah itu varian Kristen Muhammadiyah? Simak penjelasan PP Muhammadiyah.

News | 16:19 WIB

Benarkah Anies Baswedan terancam penjara 20 tahun buntut kasus Formula E?

News | 15:23 WIB

Loly membalas warganet yang nyinyir mengejeknya sebagai anak durhaka terhadap Nikita Mirzani, memakai doa.

Lifestyle | 15:21 WIB

Cuma ketemu sama penjaganya doang. Itu juga cuma pas bayar keamanan aja, kata Aminah.

Metropolitan | 16:18 WIB

Pengangkatan tersebut dilakukan dalam rapat paripurna pengucapan sumpah jabatan di gedung DPRD DKI, Rabu (31/5/2023).

Metropolitan | 15:18 WIB

Pemprov DKI Jakarta pastikan jika pajak yang dikenakan sesuai Perda yakni hanya 15 persen, sedangkan 5 persen dari promotor.

Metropolitan | 14:00 WIB

Beruntung, api belum sempat menyambar bangunan yang berada di bawahnya.

Metropolitan | 11:31 WIB

"Di berbagai tempat yang lalu lalu seperti pengalaman saya, memang ada suatu daerah yang membuat kekacauan (tawuran) biar transaksi (narkotika) itu berjalan aman,"

Metropolitan | 09:31 WIB

Raffi Ahmad menanti lima tahun untuk bisa pergi haji.

Gosip | 17:30 WIB

Inara Rusli disebut terbuai pujian orang-orang satu Indonesia karena masalah rumah tangganya.

Gosip | 16:59 WIB

Menurut pihak Inara Rulis, sebuah lagu memiliki nilai ekonomi.

Gosip | 16:50 WIB

Sakti baru-baru ini manggung bareng Sheila On 7.

Gosip | 16:43 WIB

Rebecca Klopper yang juga jadi salah satu pemeran dalam film tersebut tidak terlihat hadir di sesi jumpa pers.

Gosip | 16:36 WIB
Tampilkan lebih banyak