Bayaran Timnas Argentina bertanding melawan Timnas Indonesia di Jakarta dirahasiakan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Erick Thohir berdalih, jika soal uang bayaran itu tidak penting.
Hanya saja dia memastikan jika PSSI mampu untuk bayar.
"Kalau soal anggaran, apakah PSSI miskin? Kita jangan fokus ke hiruk-pikuk mengenai berapa dibayar, 'berapa ini, itu bukti tidak percaya sama PSSI, seakan-akan PSSI miskin," kata Erick Thohir saat konferensi pers di SUGBK, Jakarta (24/5/2023).
Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina dalam laga FIFA matchday pada 19 Juni 2023.
Baca Juga:Elite Parpol Berebut Restu Presiden, Gegara Jokowi Setengah Hati Ikuti Perintah PDIP Usung Ganjar
Duel kedua tim akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Mantan presiden Inter Milan itu memastikan keuangan PSSI cukup untuk menjamu Lionel Messi dan kawan-kawan.
"Ini media tentunya tidak percaya, saya datang pakai jas lho ini. Jadi intinya jangan bicara uang, kalian harus yakin kami sedang membangun PSSI yang transparan dan kami yakin pembangunan mental juga," tambahnya.
"Harganya tidak bisa dihitung dengan uang, kemarin juara SEA Games 2023 (Timnas Indonesia U-22) dihitung-hitung pake uang? Nggak kan, ketika para pemain bicara bonus, pasti bonus lebih tinggi daripada yang pernah didapat," jelasnya.
"Saya yakin bonus mengalir, tetapi saya keberatan kalau kita main bola karena uang. Kita main sepakbola karena cinta sepakbola dan cinta negara," pungkasnya.
Baca Juga:Beda Kronologi Keluarga dan Polisi soal Istri Korban KDRT Berujung Jadi Tersangka